Metalurgi las merupakan dua buah suku kata yang tidak asing ditelinga orang teknik. Kata las sendiri memiliki arti penggabungan dua buah logam dengan menggunakan metode pemanasan dari energi listrik. Dalam dunia pengelasan sendiri terdapat istilah metalurgi las yang akan di bahas pada artikel ini.
Pengertian Metalurgi Las
Metalurgi las dalam arti sempit hanya dibatasi pada logam las yang dipengaruhi oleh panas. Membahas mengenai panas pada metalurgi las tentunya tidak akan jauh dari Heat Affected Zone. Dalam melakukan pengelasan tentunya harus benar-benar teliti dan dengan perhitungan yang jelas. Proses pengerjaannya juga memiliki ketentuan prosedur yang harus dipatuhi, tidak boleh sembarangan.Baca juga: Mengenal Mesin Las Inverter dan Cara Perawatannya
Dalam melakukan pengelasan sendiri terdiri dari beberapa bagian, diantaranya adalah sebagai berikut…
- Weld Metal
Hasil endapan las tersebut dihasilkan dari logam pengisi atau filler metal. Logam las ini terletak di tengah-tengah antara HAZ dengan HAZ.
- Fusion Line
- Heat Affected Zone
Baca juga : Jenis Las Listrik Smaw Inverter dan Harga Paling Baru 2019
Struktur mikro yang ada pada HAZ tersebut akan menjadi austenit ketika suhu sedang naik dan akan menjadi martensit ketika suhu sedang turun. Akibat dari austenit adalah memperbesar ukuran butir pada daerah garis fusi. Sedangkan daerah yang berseberangan dengan garis fusi butirannya akan mengecil jika terkena suhu dingin.
- Parent Metal
Tidak adanya perubahan struktur yang terjadi pada proses parent metal disebabkan karena temperatur yang ada pada logam induk belum mencapai suhu maksimal. Sehingga logam tidak berpengaruh terhdap panas.
Sekarang sudah jelas kan apa itu metalurgi las? Sebagai orang teknik, pastinya Anda harus lebih selektif dan lebih memperhatikan mengenai keselamatan kerja dalam mengoperasikan mesin. apalagi jika mesin yang di operasikan adalah mesin las, pastikan agar kacamata dan sarung tangan selalu berada di tubuh Anda.
Komentar
Posting Komentar